Tips Menjaga Kesehatan Rambut Agar Tidak Mudah Rontok
Posted on | Jumat, 11 Februari 2011 | No Comments
Tips Menjaga Agar Rambut Anda Tidak Mudah Rontok
Menjaga Kebugaran Tubuh
Mengatasi Sakit Pinggang
Sumber
- Kurangi atau hindari pemakaian shampoo dengan busa yang terlalu banyak. Karena shampoo yang memiliki busa banyak mengandung pH 7 sampai 8 yang dapat merusak asam alamiah kulit kepala yang pH-nya sekitar 5,5. Ketidakseimbangan pH dapat mengganggu pertumbuhan rambut yang sehat dan menyebabkan rambut rontok. Cobalah mengganti shampoo dengan formula rendah busa, atau gunakan shampoo bayi karena umumnya tidak mengandung detergen.
- Conditioner bermanfaat untuk melawan sifat rambut yang alkalis. Sifat asam dalam conditioner akan menutup kutikula rambut seperti semula. Conditioner juga memberi minyak pada rambut dan membuatnya lebih bercahaya. Walau sebetulnya rambut memproduksi minyak, tetapi pada rambut yang panjang, minyak tidak sampai pada ujung rambut, dan inilah salah satu guna conditioner.
- Sering-seringlah memijat kulit kepala. Memijat kulit kepala berfungsi untuk membantu memperlancar peredaran darah. Darah akan menuju pembuluh kapiler untuk mengantarkan makanan bagi akar-akar rambut. Tundukkan kepala ketika men-shampoo sambil memijat kulit kepala. Cara ini dapat membantu otak Anda mendapat asupan oksigen lebih baik yang dapat membantu Anda berkonsentrasi dengan lebih baik lagi.
- Minumlah suplemen yang mengandung vitamin B6 dan Zinc, terutama jika Anda memang kurang mendapatkan asupan nutrisi tersebut dari makanan. Vitamin B5 dan B6 mengatur produksi sebum, minyak yang melumaskan folikel rambut sehingga menghasilkan batang rambut yang sehat.
- Kurangi mengkonsumsi kopi dan soda, gantilah dengan minum smoothie buah yang kaya akan vitamin B, seperti pisang, stroberi, mangga dan buah kiwi sehingga asupan vitamin B akan bertambah banyak. Selain itu kelebihan kafein dalam tubuh malah akan menghilangkan cadangan vitamin B5 dan B6. Kacang-kacangan dan wholegrain yang kaya akan zinc juga mutlak dikonsumsi untuk mengatasi kerontokan rambut.
- Batasi penggunaan zat kimia ataupun perlakuan fisik berlebihan pada rambut. Rambut yang diwarnai, di-rebonding, dicatok, atau diikat maupun dikeringkan dengan menggunakan hair dryer telah menyiksa rambut Anda sehingga rambut menjadi stres dan lebih rapuh.
- Hindari stres, karena stres dapat memicu kerontokan rambut. Usahakan tidur cukup agar tubuh Anda mendapatkan cukup istirahat. Hindari rokok dan alcohol. Serta hindari diet terlalu ketat atau diet yang tak seimbang, karena kurangnya asupan protein akan mengurangi pula jatah nutrisi protein untuk pertumbuhan rambut.
Menjaga Kebugaran Tubuh
Mengatasi Sakit Pinggang
Sumber
Comments
Entri Populer
-
Sahabat memiliki mata yang sehat adalah suatu anugrah yang begitu indah, coba bayangkan betapa sulitnya menjalani aktifitas bila mata kita b...
-
Kalsium dan vitamin D adalah fondasi penting untuk membuat tulang dan gigi yang kuat. Kalsium mendukung struktur tulang d...
-
Dalam suatu kajian kesehatan akupuntur yang diadakan salah satu ahli aku puntur. Ini dibuktikan dari segi kesehatan dan ilmu sains. Air minu...
DechaCare.com, Situs Pelayanan Kesehatan
Informasi Obat, Informasi Kesehatan, Forum Kesehatan, Kalender Kesehatan, Humor Kesehatan, Situs Pelayanan Kesehatan
Informasi Obat, Informasi Kesehatan, Forum Kesehatan, Kalender Kesehatan, Humor Kesehatan, Situs Pelayanan Kesehatan
blog roll
Sekarang Sahabat Bisa Kirim SMS Gratis
Tips Kesehatan
Archives
-
▼
2011
(24)
-
▼
Februari
(23)
- Tips Memutihkan Gigi
- Bahaya Minum Sambil Berdiri
- Mitos Dan Fakta Seputar Air Putih
- Memantau Penyakit Lewat Warna Urine
- Tips Membersihkan Ginjal
- Belajar Pola Makan Rasulullah SAW
- 7 Makanan Yang Membuat Tubuh Kebal
- Manfaat Tidur Menghadap Ke kanan
- Makanan Pencegah Keriput
- Bahaya Mengkonsumsi Mie Instan
- Ramuan Alami Atasi Bau Badan
- 7 Manfaat Mandi Di Pagi Hari
- Menjaga dan Merawat Kesehatan Gigi
- Jangan Lakukan 7 Hal Ini Setelah Makan
- Bahaya Merokok
- Tips Perawatan Mata Ala Dokter Mata
- Bahaya Tatto Bagi Kesehatan
- Mengatasi Masalah Jerawat
- Mengatasi Bau Mulut
- Tips Menjaga Kesehatan Rambut Agar Tidak Mudah Rontok
- Mengatasi Sakit Pinggang
- Menjaga Kesehatan Mata
- Menjaga Kebugaran Tubuh
-
▼
Februari
(23)
Leave a Reply
Sahabat-Sabata di tunggu comentnya lho !