Bahaya Merokok
Posted on | Jumat, 18 Februari 2011 | No Comments
- Asap rokok mengandung kurang lebih 4000 bahan kimia yang 200 diantaranya beracun dan 43 jenis lainnya dapat menyebabkan kanker bagi tubuh. Beberapa zat yang sangat berbahaya yaitu tar, nikotin, karbon monoksida, dsb.
- Asap rokok yang baru mati di asbak mengandung tiga kali lipat bahan pemicu kanker di udara dan 50 kali mengandung bahan pengeiritasi mata dan pernapasan. Semakin pendek rokok semakin tinggi kadar racun yang siap melayang ke udara. Suatu tempat yang dipenuhi polusi asap rokok adalah tempat yang lebih berbahaya daripada polusi di jalanan raya yang macet.
- Seseorang yang mencoba merokok biasanya akan ketagihan karena rokok bersifat candu yang sulit dilepaskan dalam kondisi apapun. Seorang perokok berat akan memilih merokok daripada makan jika uang yang dimilikinya terbatas.
- Dalam jangka waktu lama rokok dapat menyebabkan berbagai macam penyakit diantarannya :
- Rokok dapat menyebabkan Kanker pundi kencing,
- Kanker perut,
- Kanker usus dan rahim ,
- Kanker mulut ,
- Kanker Esofagus,
- Kanker tekak,
- Kanker pankrias,
- Kanker payudara,
- Kanker paru-paru,
- Penyakit saluran pernafasan kronik
- Stroke,
- Pengkroposan tulang atau yang dikenal dengan osteoporosis
- Penyakit jantung,
- Kemandulan,
- Putus haid awal,
- Melahirkan bayi yang cacat
- Keguguran bayi,
- Bronkitis,
- Batuk,
- Penyakit ulser peptik,
- Emfisima,
- Otot lemah,
- Penyakit gusi,
- Kerusakan mata
Selain menimbulkan berbagai masalah kesehatan, perokok pasif (mereka yang tidak merokok namun menghirup asap rokok) tak lepas dari bahaya asap rokok, bahkan jauh lebih rentan terkena berbagai masalah pernafasan.
Di bawah ini merupakan bahaya asap rokok bagi perokok pasif.
- Meningkatkan risiko kanker paru-paru dan penyakit jantung
- Masalah pernafasan termasuk radang paru-paru dan bronkitis
- Sakit atau pedih mata
- Bersin dan batuk-batuk
- Sakit kerongkong
- Sakit kepala
TIPS BAGI PEROKOK
Bagi Sahabat yang suka merokok dan berniat untuk berhenti merokok, ada beberapa tips yang bias di coba :
- Bersihkan dan buang semua rokok yang anda miliki.
- Buat catatan dan peringatan. Tulis catatan seperti “Anda sekarang bukan perokok” atau ”Saya ingin berhenti merokok”
- Tetapkan sebuah Punisment (hukuman) jika anda melanggar dan kembali merokok
- Sibukkan diri dengan aktifitas yang produktif dan untuk sementara jauhkan diri dari kawan-kawan yang juga perokok (perokok aktif)
- Berpikir positif dan selalu mengingat dampak buruk merokok dikemudian hari
- Mintalah dukungan teman, terdekat atau istri agar senantiasa semangat untuk berhenti merokok
- Salah seorang sahabat pernah menasehati saya bahwa kebiasaan merokok bisa di hentikan dengan merubah pola pikir, misalnya ”Dari pada membeli sebungkus rokok mending saya membeli sekaleng susu, lebih bermanfaat dan baik bagi kesehatan”
Akhir minggu pertama kita akan merasa lebih berenergi. Kulit dan mata menjadi lebih cerah dan kita jadi lebih mudah bernafas. Mulai minggu kedua pola tidur menjadi lebih normal. Kita mungkin sering batuk-batuk, sebagai tanda paru-paru sedang membersihkan tar. Sedikit demi sedikit pembuluh darah akan semakin terbuka dan sirkulasi darah menjadi lebih baik. Jika ini bisa dipertahankan selama sebulan, gejala ketagihan akan menghisap rokok akan hilang sama sekali.
Selamat mencoba.
Baca Juga :
Comments
Entri Populer
-
Sahabat memiliki mata yang sehat adalah suatu anugrah yang begitu indah, coba bayangkan betapa sulitnya menjalani aktifitas bila mata kita b...
-
Kalsium dan vitamin D adalah fondasi penting untuk membuat tulang dan gigi yang kuat. Kalsium mendukung struktur tulang d...
-
Dalam suatu kajian kesehatan akupuntur yang diadakan salah satu ahli aku puntur. Ini dibuktikan dari segi kesehatan dan ilmu sains. Air minu...
DechaCare.com, Situs Pelayanan Kesehatan
Informasi Obat, Informasi Kesehatan, Forum Kesehatan, Kalender Kesehatan, Humor Kesehatan, Situs Pelayanan Kesehatan
Informasi Obat, Informasi Kesehatan, Forum Kesehatan, Kalender Kesehatan, Humor Kesehatan, Situs Pelayanan Kesehatan
blog roll
Sekarang Sahabat Bisa Kirim SMS Gratis
Tips Kesehatan
Archives
-
▼
2011
(24)
-
▼
Februari
(23)
- Tips Memutihkan Gigi
- Bahaya Minum Sambil Berdiri
- Mitos Dan Fakta Seputar Air Putih
- Memantau Penyakit Lewat Warna Urine
- Tips Membersihkan Ginjal
- Belajar Pola Makan Rasulullah SAW
- 7 Makanan Yang Membuat Tubuh Kebal
- Manfaat Tidur Menghadap Ke kanan
- Makanan Pencegah Keriput
- Bahaya Mengkonsumsi Mie Instan
- Ramuan Alami Atasi Bau Badan
- 7 Manfaat Mandi Di Pagi Hari
- Menjaga dan Merawat Kesehatan Gigi
- Jangan Lakukan 7 Hal Ini Setelah Makan
- Bahaya Merokok
- Tips Perawatan Mata Ala Dokter Mata
- Bahaya Tatto Bagi Kesehatan
- Mengatasi Masalah Jerawat
- Mengatasi Bau Mulut
- Tips Menjaga Kesehatan Rambut Agar Tidak Mudah Rontok
- Mengatasi Sakit Pinggang
- Menjaga Kesehatan Mata
- Menjaga Kebugaran Tubuh
-
▼
Februari
(23)
Leave a Reply
Sahabat-Sabata di tunggu comentnya lho !